YLOD adalah momok terbesar Pada konsul PS3, Terutama PS3 Fat / Tebal, Hal ini disebabkan banyak hal, Terutama tentang Disain, tata letak Motherboard & Power supply, Pada PS3 Fat, sirkulasi udara dimulai dari Power Supply kemudian Ke Heatsink pendingin CPU&RSX, akibatnya Udara yang diterima oleh Heatsink bukan udara segar, tapi sudah dicemari oleh panas Power Supply, Yang kemudian Sony memperbaiki disain itu dengan PS3 slim, sehingga Heatsink pendingin mendapatkan angin segar lalu dibuang melalui celah Power Supply, sehingga bertolak belakang dengan PS3 Fat.
Sebenarnya Masalah Sirkulasi udara yang diterangkan diatas, bukanlah hal yang mendasar, tapi yang paling fatal adalah Disain dari Chip RSX, RSX terdiri dari Nvidia GeForce7800 disertakan 4 GDDR3, seperti:
Kemudian ditutupi hingga seperti gambar dibawah ini:
Nah inilah sumber penyakit YLOD PS3 Fat dan slim.
Kemudian Sony merilis PS3 super slim, dengan merubah spesifikasi yang lebih ringan, dan disai RSX seperti gambar dibawah ini:
Disini dapat dilihat perubahan mendasar yang diterapkan oleh Sony, dimana GPU tidak lagi di tempel Plat Diatasnya, seperti yang telah dibuat untuk PS3 fat dan Slim.
Dari uraian diatas, barangkali kita berpikir bahwa YLOD dapat teratasi dengan perubahan tersebut, menurut analisa kami, YLOD juga akan tetap menjadi Kasus yang tidak akan tuntas, Momok sebenarnya bukan pada hal diatas saja, tapi tidak akan terlepas dari system koneksi kaki /pin IC RSX tersebut:
Penyambungan Pin pada Chip menggunakan bola timah 0,6mm. terdapat 2 jenis bola timah, dengan perbedaan kadar yang berbeda, yaitu Sn63 dan Sn96, Sn63 terdiri dari 63% timah dicampur timbal, sedangkan Sn96 terdiri dari 96% timah tanpa timbal. pada pabrik elektronik menggunakan timah jenis Sn96.
Penggunaan timah tanpa timbal ini terpaksa dilakukan pada pabrik elektronik, setelah di ketahui bahwa timbal tidak ramah lingkungan, dan dilarang penggunaannya.
Struktur timah pada Sn96 sangat keras, sehingga sangat berpengaruh pada perubahan suhu terus menerus, yang berakibat menjadi retak halus/ crack.
KEGAGALAN PROSES REBALING:
Proses Rebaling diawali dengan mencabut RSX, Pencabutan ini sangat beresiko untuk gagal dan merusak RSX itu sendiri, hal ini disebabkan Disain RSX yang dipasang GDDR dalam satu paket IC, dimana pencairan Bola timah juga dialami oleh GDDR tersebut, Kegagalan akan semakin tinggi apabila RSX sudah pernah dipanaskan dengan BLOWER, sehingga dapat membuat ruang udara didalam RSX itu sendiri, dan apabila ini terjadi, maka, timah didalam GDDR akan bergerak sehingga mengalir keluar Pad GDDR itu.
Efek POPCORN (Istilah dalam pembengkan pcb/chip) disebabkan oleh adanya desakan udara didalam PCB akibat dari pemanasan tinggi, efek popcorn dapat terjadi apabila:
1. Setingan Alat BGA rework yang tidak tepat
2. Sudah terdapat ruang udara didalam pcb akibat dari pemanasan yang tidak rata oleh Blower / Hot Gun
Apabila setingan BGA Rework Tidak tepat, baik waktu dan suhu yang tidak tepat pengaturannya, maka efek popcorn pasti akan terjadi, dan mengakibatkan kegagalan dalam proses itu, Hal ini dialami oleh teknisi yang belum mahir dalam penggunaan alat. Dan apabila Setingan suhu sudah Akurat, ini tidak akan menjamin efek popcorn tidak terjadi, sebab apabila sudah terdapat udara yang tersimpan pada PCB/ IC, maka pada suhu pengerjaan yang belum maksimal saja akan terjadi desakan udara tersebut, misalnya setingan dibuat dengan 5 step, pada step ke 4, sudah terjadi desakan, ini adalah akibat dari udara yang sudah bertambah didalam IC/PCB, Dalam kebanyakan kasus apabila sudah pernah dipanaskan dengan HOT gun / BLOWER.
Jadi apabila ingin memeperbaiki atau mereballing RSX ps3, maka jangan pernah diserahkan kepada teknisi yang tidak memiliki alat yang mendukung, dan kalau ada peralatan, maka tidak akan dapat digunakan apabila belum belajar secara detil, Coba coba hanya membuang waktu dan biaya, apalagi Berapa PS yang menjadi korban.
Bagi teman teknisi yang sudah terlanjur membeli alat( harga relatif mahal), jangan ragu ragu untuk belajar, Kerugian yang ditimbulkan akan lebih banyak apabila teman tidak mau belajar dari awal.
PS3 Tidak sama Dengan Laptop, dll, kegagalan bagi yang tidak belajar pasti akan terjadi, sampai mengorbankan puluhan PS.
READY STOCK !!
BalasHapusPS 3 FAT BLACK 80GB Rp1.750.000,-
PS 3 FAT BLACK 40GB Rp1.500.000,-
CFW TERBARU 4.75
KONDISI JOSSS BANGET
KELENGKAPAN:
~ DUS / BOX
~ MESIN PS 3 FAT
~ 1 PCS STICK DUAL SHOCK NEW
~ 1 PCS STICK DUAL SHOCK NEW (TOTAL 2 PCS)
~ KABEL POWER
~ KABEL HDMI (gak puas kalo make kabel av kurang mantep gambarnya
~ KABEL USB UTK CHARGE STIK
~ HARDISK 80GB FULL GAMES SIAP MAIN
GARANSI 1 BULAN TUKAR MESIN, KURANG MURAH APALAGI BOSSS DIJAMIN MANTAP...Cekidot http://adf.ly/1aS8E0
Mau beli, sy kami punya
BalasHapusBerapa service ylod fat
BalasHapusBerapa biaya servis ylod ps3 slim.dan ini di wilayah mana ya gan
BalasHapusBg ic rsx ps slim sama fat sama gak ?
BalasHapus